Aku suka melihat langit biru. Dengan begitu, awan akan terlihat menjadi lebih putih. Seperti kapas. Yg empuk, yg sepertinya sangat manis untuk dimakan.
Aku
juga suka melihat langit hitam. Dengan begitu, bintang akan terlihat
lebih bercahaya. Kamu tau? Bintang yg terlihat sangat kecil dari pijakan
tanah bumi ini.
Tugasku tak hanya sekedar menyenangkan diriku sendiri. Terkadang, aku tidak selalu mendapatkan apa yg aku suka dan apa yg aku senangi.
Hari ini aku begitu merasa sangat muram dan kelam (lagi). Aku tau, ini hanya salah satu bagian dari kesedihan. Tapi, aku harus melewati dan mencari jalan keluar agar aku bisa "membuka pintu baru" untuk masa depanku.
Aku tidak (akan) menangis. Tapi... Hmmm.... Aku pikir aku akan begitu kelam malam ini. Tapi, aku janji. Besok pagi, aku akan bersinar lagi seperti biasa. Aku akan menjadi begitu cerah untuk esok hari. Aku akan menampilkan sosokku sebaik mungkin, agar semuanya bisa ikut bergembira. Tapi tolong, 3 permintaan dariku.
Hanya malam ini, izinkan aku meratap..
Hanya malam ini, izinkan aku berbagi pilu dengan bumi..
Hanya malam ini, berikan hatimu. Agar aku bisa bahagia bersama bintang.
0 komentar:
Posting Komentar